Suasana Simulasi Pertama UNBK Skarisa 2019-2020

Tidak terasa masa ujian akhir untuk kelas dua belas sudah semakin dekat. Dari tahun ke tahun masa-masa ujian diawali dengan simulasi pertama yang diadakan serempak di lingkup nasional. Seperti diketahui, simulasi merupakan rangkaian uji coba menjelang Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Simulasi ini bertujuan untuk memperkenalkan peserta didik tentang perangkat lunak dan komputer yang akan dipakai untuk UNBK yang diprediksi akan diadakan bulan Maret 2020 kelak. Selain itu, simulasi UNBK bertujuan melakukan uji coba infrastruktur persiapan UNBK masing-masing sekolah, mulai persiapan komputer server, client, jaringan, akses internet sampai kesiapan sumber daya manusia yang terlibat.

Rabu, 6 November 2019 telah dilaksanakan simulasi UNBK yang pertama. SMK Krian 1 (Skarisa) telah mendaftarkan sejumlah 652 peserta yang terdiri dari tiga program keahlian yaitu Teknik Pemesinan (TPM), Teknik Isntalasi Tenaga Listrik (TITL) dan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL). Dari persiapan infrastruktur sampai dengan proses sinkronisasi kemarin, semua berjalan lancar. “Hari ini semua server dapat bekerja normal dan melayani client di masing-masing tempat simulasi”, terang Ahmad Robby S.Kom selaku koordinator proktor Skarisa ditemui sedang sibuk memantau 6 ruang tempat berlangsungnya simulasi pertama UNBK tahun 2019-2020 ini. Dijadwalkan masing-masing ruang simulasi akan diadakan tiga sesi simulasi, yang direncanakan  kegiatan simulasi berakhir pada pukul 16.00 WIB nanti.

Di salah satu ruang ujian, peserta simulasi terlihat sangat antusias mengerjakan soal Bahasa Inggris dengan menggunakan headset. Mereka mendengarkan dengan seksama soal Bahasa Inggris berupa suara tersebut. “saya berharap hasil ujian bisa maksimal meskipun hanya simulasi” ungkap Hafisky salah satu peserta. Semangat peserta dalam menempuh simulasi semoga bisa membantu mereka mendapatkan nilai yang maksimal. Di ruang simulasi yang lain, peserta tampak tenang dan antusias pula dalam mengerjakan soal-soal simulasi

Galeri Suasana Simulasi Pertama UNBK Skarisa 2019-2020

 

 

Translate »
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU