[:en]S[:id]SMK Krian 1 Siap UNBK 2017[:]

[:id]

Saat ini sedang berlangsung kegiatan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk jenjang pendidikan SMK hari kedua. Dari hasil evaluasi hari pertama Senin 3 April 2017 kemarin, SMK Krian 1 memperoleh kelancaran dalam pelaksanaannya, tidak mengherankan karena SMK Krian 1 merupakan pelopor salah satu dari hanya dua sekolah di wilayah krian dan sekitarnya yang melaksanakan UNBK tahun kemarin. Berbekal pengalaman yang telah dimiliki, mulai dari tryout dan simulasi telah sering kali diikuti dan dilaksanakan oleh SMK Krian 1, tidak ada kendala berarti yang dihadapi SMK Krian 1 dalam melaksanakan UNBK 2017 ini.

Secara teknis, SMK Krian 1 telah mempercayakan kepada 11 personil UNBK yang terdiri dari 1 koordinator, 6 proktor dan 4 teknisi. Jumlah personil UNBK yang relatif cukup banyak dibandingkan dengan sekolah-sekolah lain, mengingat jumlah siswa SMK Krian 1 yang mengikuti UNBK tahun ini juga banyak. Para personil telah berpengalaman dalam mengawal UNBK 2017, tetapi tidak melepaskan koordinasi untuk kelancaran UNBK SMK Krian 1 tahun ini, setiap pagi selalu diadakan pengarahan serta evaluasi. 

Tidak hanya hal teknis yang telah dipersiapkan matang-matang, kesiapan pengetahuan, mental serta psikis peserta didik kelas XII yang berjumlah 714 siswa telah digodok secara intensif dalam waktu kurang lebih 8 bulan terakhir. Termasuk kegiatan istighosah bersama pada hari Sabtu 1 April 2017 kemarin.

Kedatangan pengawas dari sekolah lain pun menjadi prioritas penting SMK Krian 1, mereka disambut dengan baik. Karena mereka adalah tamu yang bersama-sama berjuang untuk masa depan bangsa melalui jalur pendidikan sekaligus memangku tanggung jawab keberhasilan peserta didik khususnya kelas XII SMK Krian 1

Selamat menempuh UNBK untuk seluruh peserta didik tingkat SMK selruh Indonesia. Sukses UNBK 2017, merupakan sukses untuk bangsa Indonesia.

 [:]

Translate »
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU